GoBiz logo Daftar Login

Pusat Pengetahuan

15 Usaha Franchise Minuman, Modal Mulai 2 Juta

2. Kopi

Saat ini, kedai kopi kekinian mudah dijumpai di mana pun, terutama di perkotaan. Dengan semakin populernya jenis minuman ini, tidak ada salahnya jika Anda membeli franchise kopi. Ada banyak perusahaan waralaba minuman kopi yang memiliki banyak franchise. Anda bisa memilih yang dirasa cocok dengan kondisi keuangan Anda.

Ada banyak perusahaan waralaba minuman kopi yang menawarkan paket mulai Rp4 juta rupiah untuk menjadi franchise-nya. Tidak perlu khawatir dengan resepnya, karena semua bahan telah dipasok dari pusat, sehingga Anda hanya perlu menjalankannya.

3. Minuman Boba

Siapa sih yang tak mengenal Boba? Minuman yang dijual dengan daya tarik buble ini menjamur di kota-kota besar. Bahkan, Anda bisa menemukan banyak ragam skala usahanya, mulai dari yang rumahan, sampai di dalam pusat perbelanjaan.

Dengan banyaknya perusahaan waralaba bisnis minuman boba, Anda bisa memilih yang menawarkan paket franchise terjangkau. Dengan Rp3 jutaan, Anda bisa menjalankan usaha franchise minuman boba di lokasi yang Anda tentukan sendiri.

4. Cincau

Cincau adalah olahan minuman dengan bahan dasar daun cincau yang kini mulai dikenal masyarakat. Gerainya dapat ditemukan mulai dari tepi jalan, hingga mall-mall. Terdapat banyak perusahaan waralaba minuman cincau yang menawarkan beragam pilihan paket untuk menjadi franchise-nya. Mulai dari 5 hingga 10 juta rupiah.

Anda bisa memilih paket yang sesuai dengan budget. Satu paket harga franchise biasanya sudah termasuk peralatan mengolah minumannya, sehingga Anda tidak perlu kebingungan.

5. Cappucino Cincau

Sesuai dengan namanya, minuman yang satu ini merupakan perpaduan antara cincau dan cappucino. Jika berminat, Anda bisa mulai mencoba menjalankan usaha franchise minuman cappucino cincau ini dengan menghubungi perusahaannya.

Misalnya, ada satu perusahaan waralaba minuman cappucino cincau di Gresik Jawa Timur yang menawarkan paket kerja sama franchise hanya dengan Rp2 juta saja! 

6. Teh Thailand/Thai Tea

Pernah mendengar istilah Thai Tea? Ya, minuman yang satu ini adalah salah satu yang paling disukai anak muda. Anda bisa memulai usaha franchise minuman teh Thailand dengan mencari beberapa perusahaan waralaba bisnis minuman Thai Tea.

Dengan harga Rp4 juta, Anda sudah dapat menjalankan usaha minuman Teh Thailand, dengan mendapatkan beberapa perlengkapan untuk menjual dan membuat teh-nya.

7. Teh Taiwan

Berbeda dengan Teh Thailand, Teh Taiwan disukai banyak orang karena perpaduan teh, susu, dan kejunya yang memberikan rasa beragam di lidah. Untuk memulai usaha ini, Anda bisa menjadi franchise minuman Teh Taiwan. Harga untuk menjadi franchise mulai dari Rp8 juta. B

iaya yang relatif tinggi disebabkan masih jarangnya produsen minuman ini, meski pun sudah memiliki banyak penggemar.

8. Teh Khas Indonesia

Teh khas Indonesia adalah teh seduh berwarna cokelat bening yang bisa Anda jumpai di mall atau sekolah berupa booth dengan warna yang mencolok. Minuman Teh Khas Indonesia pada umumnya memiliki stand berwarna kuning dan hijau.

Anda bisa dengan mudah menjalankan franchise minuman teh khas Indonesia ini hanya dengan modal Rp2 juta. Harga itu sudah termasuk peralatan, booth yang bisa dibongkar pasang, hingga banner untuk dipasang di bagian depan.

Read more about:

1 2 3

Artikel Terkait

Pelaku Usaha Kuliner Wajib Gunakan Bahan Dasar Makanan yang Aman dan Berkualitas, Bagi yang Melanggar Ada Hukumannya!

Memastikan keamanan bahan makanan (food safety) merupakan salah satu kunci dalam meraih selengkapnya

Tips Menjadi UMKM yang Cakap Digital dan Paham Pelindungan Data Pribadi

Halo, teman-teman Mitra Usaha! Kalian tau gak sih, angka jumlah pengguna internet di selengkapnya