GoBiz logo Daftar Login

Pusat Pengetahuan

Franchise J&T: Cara Daftar, Syarat dan Biayanya

Meningkatnya transaksi digital di Indonesia menjadi berkah tersendiri bagi perusahaan ekspedisi. Hal itu berhubungan dengan semakin banyaknya permintaan dari e-commerce hingga olshop lainnya terkait pengiriman barang yang telah dibeli oleh konsumen mereka. Alhasil, semakin banyak pula perusahaan ekspedisi yang bermunculan, termasuk franchise J&T.

Perusahaan yang identik dengan warna merah dan putih ini memang menawarkan program kemitraan bagi masyarakat yang ingin membuka gerai J&T. Mengingat tingginya permintaan akan layanan ekspedisi, tentunya mendaftar franchise J&T bisa membawa banyak cuan. Apa saja yang perlu Anda lakukan? Simak penjelasannya di bawah ini, ya!

Baca Juga: Contoh Surat Keterangan Usaha dan Cara Gampang Membuatnya


Syarat yang Harus Dipersiapkan

apa itu cod - jasa pengiriman online - kirim paket - franchise j&t

Sebelum mendaftar franchise J&T, ada sejumlah syarat yang harus Anda ketahui. Hal ini terkait dengan kesiapan Anda untuk membuka sebuah franchise dari perusahaan ekspedisi. Syarat-syarat tersebut adalah sebagai berikut;

1. Syarat dokumen

Syarat pertama adalah mengenai kelengkapan dokumen Anda sebagai calon mitra. Dokumen yang harus Anda persiapkan di antaranya;

  • Formulir pengajuan mitra
  • KTP
  • Pas foto 4×6 (3 lembar)
  • Surat keterangan domisili usaha
  • NPWP
  • Peta lokasi outlet
  • Foto outlet (bagian luar dan dalam)
  • Tempat untuk kantor agen
  • Komputer
  • Printer
  • Timbangan dengan minimal kekuatan menahan beban 30 kg

2. Syarat sistem pembayaran

Setelah melengkapi syarat dokumen, syarat berikutnya adalah kesiapan outlet terkait sistem pembayaran. Seperti yang Anda ketahui, franchise J&T menerima pembayaran tunai dan nontunai. Sehingga, Anda juga harus menyiapkan perangkat yang bisa menerima pembayaran nontunai, mulai dari kartu debit, e-Wallet, hingga QRIS.

3. Syarat Sumber Daya Manusia (SDM)

Anda juga wajib memenuhi syarat SDM dengan menyediakan karyawan sebanyak minimal 1-2 orang untuk bekerja di outlet. Pastikan mereka memiliki keterampilan untuk mengoperasikan komputer. Hal itu perlu dilakukan karena setiap paket yang masuk harus Anda catat di dalam komputer sebagai bagian dari proses input data.

Selain itu, pastikan juga karyawan yang Anda pekerjakan memiliki keterampilan serta ketelitian yang baik. Dengan begitu, paket yang dititipkan di outlet dapat sampai ke tangan pelanggan sesuai tanggal estimasi.

Baca Juga: Perlengkapan Administrasi yang Harus Disiapkan dalam Mengelola Kas Kecil


Persyaratan Lokasi

apa itu cod - jasa pengiriman online - kirim paket - franchise j&t

Selain tiga persyaratan di atas, outlet untuk membuka franchise J&T juga harus memenuhi persyaratan lokasi yang sesuai. Syarat utamanya adalah outlet dapat Anda akses dengan mudah oleh kendaraan roda empat, lengkap dengan tempat parkir luas. Hal ini berguna agar mobil atau truk yang akan mengambil paket-paket untuk pengiriman dapat menjangkau outlet lebih cepat. Sehingga, proses pengiriman jadi lebih efisien dan sesuai tanggal estimasi.

Selain itu, outlet franchise J&T juga harus memiliki tiang dan papan nama J&T Express untuk memudahkan pengemudi mobil paket dan konsumen dalam mengenali outlet. Jangan lupa untuk menyediakan kursi tunggu konsumen agar tidak kelelahan saat kondisi outlet sedang ramai.

Baca Juga: Panduan Lengkap & Mudah: Cara Membuat SIUP Online dan Offline beserta Syaratnya


Cara Daftar Franchise J&T

Jika Anda berminat untuk mendaftar franchise J&T, pastikan Anda memenuhi kelengkapan dokumen terlebih dahulu. Dengan begitu, proses verifikasi data jadi lebih cepat tanpa harus kekurangan satu atau dokumen yang dapat memperlambat pembukaan outlet Anda. Setelah itu, pilihlah lokasi outlet yang berada di posisi strategis dan mudah kendaraan akses.  

Setelah merasa sudah siap, Anda bisa mendatangi kantor cabang J&T dan menemui pimpinan cabang guna membahas pendaftaran sebagai mitra. Anda akan diarahkan untuk mengisi formulir pendaftaran. Anda juga dapat menghubungi kantor pusat J&T terlebih dahulu untuk info lebih lengkap seputar pendaftaran sebagai mitra. Sehingga, Anda lebih siap begitu mendatangi kantor cabang untuk mendaftar franchise J&T.


Biaya yang Diperlukan untuk Membuka Outlet J&T

Biaya yang Anda butuhkan untuk mendaftar franchise J&T adalah sekitar Rp10 juta hingga Rp20 juta. Ongkos tersebut sudah termasuk timbangan, tiang, serta banner nama outlet yang J&T sediakan. Pembayaran juga Anda lakukan setelah syarat dokumen dan lokasi dipenuhi dan melewati proses verifikasi oleh J&T.


Agar bisnis franchise J&T Anda bisa menjangkau lebih banyak konsumen, jangan lupa untuk menyediakan metode pembayaran yang variatif. Hal itu penting Anda lakukan mengingat masyarakat mulai memilih transaksi nontunai sebagai metode pembayaran paket yang lebih efisien dan mudah. Oleh karena itu, Anda bisa daftar QRIS GoPay untuk hadirkan pembayaran nontunai yang mudahkan pelanggan saat harus kirim barang.

Jangan lupa juga daftarkan QRIS GoPay Anda melalui GoBiz untuk pencatatan riwayat transaksi yang lebih lengkap. Terlebih, ada banyak promo yang bisa Anda aktifkan, seperti promo ongkir untuk menarik minat konsumen agar lebih memilih transaksi nontunai. Jadi, tunggu apa lagi, segera bergabung untuk menjadi bagian dari J&T!

daftar qris gopay

Apakah artikel ini bermanfaat?

Read more about:

Artikel Terkait

Pelaku Usaha Kuliner Wajib Gunakan Bahan Dasar Makanan yang Aman dan Berkualitas, Bagi yang Melanggar Ada Hukumannya!

Memastikan keamanan bahan makanan (food safety) merupakan salah satu kunci dalam meraih selengkapnya

Tips Menjadi UMKM yang Cakap Digital dan Paham Pelindungan Data Pribadi

Halo, teman-teman Mitra Usaha! Kalian tau gak sih, angka jumlah pengguna internet di selengkapnya