GoBiz logo Daftar Login

Pusat Pengetahuan

Cashless adalah: Pengertian, Contoh, Manfaat

Cashless adalah: Pengertian, Contoh, Manfaat – Sesuai namanya, cashless adalah transaksi pembayaran tanpa uang tunai, alias pembayaran non-tunai. Jenis pembayaran digital ini tentu memudahkan pembeli yang menyiapkan uang tunai setiap kali ingin berbelanja. 

Transaksi cashless bisa dilakukan dengan menggunakan berbagai medium, seperti kartu, aplikasi mobile, ATM, bank, QR code, voucher, dan masih banyak lagi. Hal terpenting adalah jenis transaksi non-tunai sama sekali tidak melibatkan uang fisik (uang kertas atau uang logam). Selain itu, cashless hanya bisa dilakukan dengan penggunaan jaringan internet. 

Selebihnya, berikut ini penjelasan mendalam soal apa itu cashless dan dampaknya bagi keberlangsungan usaha Anda.


Contoh Pembayaran Cashless adalah…

cashless society - pembayaran nontunai

Untuk menyegarkan ingatan Anda terhadap apa itu cashless, tentunya akan lebih mudah jika tahu contoh-contoh dari jenis transaksi serba cepat ini. Siapa tahu, sebetulnya Anda sudah pernah atau bahkan sering bertransaksi cashless. Berikut ini contoh-contohnya dalam kehidupan sehari-hari:

1. Pembayaran di gerbang tol 

Sekarang, bayar biaya tol sudah tidak bisa lagi pakai uang tunai. Mau tak mau, Anda harus menggunakan kartu elektronik seperti Flazz dari BCA, e-Money dari Mandiri, BRIZZI dari BRI, dan lainnya.

2. Belanja dengan kartu kredit

Meski belum gajian, belanja bulanan masih bisa dilakukan dengan menggunakan kartu kredit. Tagihannya akan dibayarkan di bulan yang sama, sesuai kesepakatan dengan bank.

3. Belanja online

Tidak perlu keluar rumah sama sekali, belanja online lebih praktis dengan pembayaran cashless. Anda bisa bayar lewat transfer virtual account, kartu kredit, atau e-wallet seperti GoPay. 

4. Pembayaran di tempat makan

Makan di restoran sampai warteg pun sekarang sudah bisa bayar dengan transaksi cashless. Anda bisa menggunakan kartu debit, kartu kredit, kode QRIS, juga e-wallet seperti GoPay. Hebatnya lagi, Anda juga bisa pesan makanan online via GoFood yang dibayar dengan GoPay!

Baca Juga: 5 Peluang Usaha Menguntungkan di Era Cashless Society


Manfaat dan Risiko Pembayaran Cashless adalah…

Cashless adalah: Pengertian, Contoh, Manfaat

Cashless yang semakin populer di Indonesia ini punya banyak manfaat. Secara umum, transaksi cashless lebih mudah dan cepat karena tidak perlu berurusan dengan uang kertas maupun logam. Ini juga bisa berdampak bagi usaha Anda karena antrean kasir yang jadi lebih cepat. 

Cashless sangat memudahkan konsumen, apalagi mereka tidak perlu membawa uang tunai dalam jumlah banyak setiap kali bepergian. Tidak hanya itu, manfaat cashless juga dirasakan oleh negara kita, lho.

Transaksi cashless ini memudahkan pemerintah dalam pengumpulan pajak. Jadi, pembangunan dan perekonomian negara kita juga ikut terbantu dengan adanya cashless ini. 

Tantangan utama dari transaksi cashless adalah koneksi internet yang bisa saja terhambat. Ketika koneksi internet sedang melemah, maka transaksi cashless akan memakan waktu yang lebih lama. Terlebih kondisi di pelosok Indonesia yang belum memiliki internet stabil. 

Beberapa orang juga takut memakai transaksi cashless karena rentan dengan tindakan cyber crime. Namun, bagi pemilik usaha maupun pembeli, sebetulnya tidak perlu takut dengan cyber crime bila sudah menggunakan GoPay yang sudah dilengkapi dengan teknologi keamanan terbaru dan akreditasi ISO internasional, nih!


Cashless adalah Sistem Pembayaran yang Menguntungkan

Cashless adalah: Pengertian, Contoh, Manfaat

Sebelumnya kita sudah lebih banyak membahas soal manfaat cashless secara umum, tetapi apa saja sih keuntungan cashless bagi pemilik usaha? Apakah benar transaksi cashless itu merepotkan bagi pemilik usaha? Sebelum berprasangka buruk, lebih baik kita bahas satu per satu keuntungan cashless bagi operasional usaha Anda. 

1. Lebih praktis menerima uang

Biasanya, proses pembayaran di toko itu bisa memakan waktu 1-2 menit, bahkan lebih lama. Petugas kasir harus menghitung total harga yang harus dibayar pembeli, pembeli harus menghitung uang tunai di dompet, petugas kasir harus menghitung kembali uang tunai tersebut. 

Seringkali, petugas kasir harus menghitung lagi uang tunai di mesin kasir untuk memberikan kembalian. Repot sekali, ya? Dengan transaksi cashless, semuanya jadi lebih cepat karena penjual hanya perlu memberikan kode QRIS yang kemudian di-scan oleh pembeli. 

2. Pembayaran yang lebih aman

Dalam merintis usaha, kas toko harus selalu dijaga. Risiko seperti pencurian atau pembobolan serta penggelapan uang harus Anda hadapi.

Nah, transaksi cashless memudahkan Anda untuk meningkatkan keamanan toko, pegawai, dan juga aset dalam usaha Anda. Intinya, tidak sembarangan orang bisa mengakses kas toko Anda berkat transaksi cashless.

3. Laporan keuangan lebih mudah dan canggih

Dua jam sudah setelah tutup toko, tetapi Anda masih sibuk menghitung uang tunai dalam kas dan membuat pembukuan toko. Tinggalkan cara lama ini.

Dengan pembayaran digital, setiap transaksi yang masuk akan otomatis tercatat ke dalam sistem. Anda juga tidak perlu buru-buru ke ATM terdekat untuk setor penjualan di hari itu. Memakai GoBiz, laporan penjualan pun sudah dibuat secara instan oleh sistem, lho!

GoBiz juga telah terintegrasi dengan layanan Gojek lainnya, seperti GoKasir. GoKasir sendiri memiliki fitur catatan penjualan dan pengeluaran yang dapat memberikan laporan penghasilan harian. Alhasil, laporan keuangan pun jadi lebih mudah dibuat.

Satu lagi keuntungan cashless bagi pemilik usaha, yaitu menjangkau lebih banyak pembeli. Apalagi kalau Anda gabung menjadi GoPay Merchant, usaha Anda bisa menjangkau semua pelanggan aplikasi Gojek. Ayo, daftar GoPay Merchant sekarang juga!

Apakah artikel ini bermanfaat?

Read more about:

Artikel Terkait

Pelaku Usaha Kuliner Wajib Gunakan Bahan Dasar Makanan yang Aman dan Berkualitas, Bagi yang Melanggar Ada Hukumannya!

Memastikan keamanan bahan makanan (food safety) merupakan salah satu kunci dalam meraih selengkapnya

Tips Menjadi UMKM yang Cakap Digital dan Paham Pelindungan Data Pribadi

Halo, teman-teman Mitra Usaha! Kalian tau gak sih, angka jumlah pengguna internet di selengkapnya