GoBiz logo Daftar Login

Pusat Pengetahuan

Struk Pembayaran: Seberapa Penting untuk Usaha Anda?

Struk Pembayaran: Seberapa Penting untuk Usaha Anda? – Siapa yang masih menganggap enteng kehadiran struk pembayaran atau pembelian dalam menjalankan usaha?

Jangan salah, struk yang biasanya diberikan dari pelaku usaha kepada pembeli setiap selesai melakukan transaksi ini, hukumnya penting! Mengapa bisa demikian?

Kita tahu, ada banyak pembeli yang terkadang menolak diberikan struk karena menganggapnya bukanlah sesuatu yang penting. Padahal, fungsinya begitu vital. Bagi pembeli, struk bisa dijadikan bukti pembelian ketika ingin mengembalikan barang yang rusak atau tidak sesuai.

Selanjutnya dari sisi pengusaha, struk dapat dijadikan alat check dan recheck atas transaksi yang telah dilakukan. Jadi, ketika suatu saat nanti ada audit, struk tersebut bisa jadi bukti sah.

Mau tahu lebih detail soal pentingnya kehadiran struk pembayaran untuk usaha Anda? Simak bahasan berikut ini.


Fungsi dan Pentingnya Struk Pembelian untuk Pembeli

struk pembayaran 002

Secara garis besar, struk yang diperoleh pembeli bisa dinamakan struk pembelian. Lalu struk lain yang dipegang pengusaha biasanya disebut struk pembayaran.

Fungsi struk pembelian sendiri tidak jauh berbeda dengan struk yang dimiliki oleh si pelaku usaha. Dari sisi pembeli, struk pembelian bisa menjadi bukti bila pembeli ingin melakukan pembukuan untuk merencanakan anggaran belanja pada bulan selanjutnya.

Struk pembelian juga sebaiknya tidak dibuang, sebagai langkah antisipasi jika produk yang dibeli mengalami kecacatan yang dihasilkan dari proses produksi di pabrik. Struk pembelian dapat menjadi bukti sah yang memungkinkan terjadinya pengembalian produk atau retur.

Baca Juga: Yuk, Kenali 5 Penyebab Usaha Sepi dan Cara Mengatasinya


Arti Penting Struk Pembayaran untuk Pengusaha

struk pembayaran

Fungsi struk pembayaran yang utama adalah sebagai bukti telah terjadinya transaksi antara pengusaha dan pembeli. Struk tersebut merupakan tanda transaksi yang sah, artinya, siapa pun yang melakukan transaksi kecil maupun besar, perlu memiliki bukti tersebut.

Selain menjadi bukti, struk pembayaran juga memiliki fungsi lain, yakni untuk mencatat jumlah transaksi yang telah dilakukan.

Jadi, dengan adanya struk pembayaran, pengusaha dapat terbantu dalam melakukan proses pengecekan dan kecocokan seluruh catatan transaksi yang terjadi. Perlu diingat, hal ini penting untuk menghadapi auditor keuangan nantinya.

Terakhir, fungsi struk pembayaran adalah jika sewaktu-waktu barang ingin dikembalikan oleh pembeli, struk ini bisa menjadi bukti pengecekan.


Jenis Kertas Struk Pembayaran

Salah satu komponen penting dalam struk pembayaran adalah kertas yang digunakan. Faktanya, tidak sembarang kertas bisa digunakan.

Salah memilih kertas bisa-bisa malah membuat transaksi tidak tercetak. Pemilihan jenis kertas juga berhubungan dengan kecepatan printer mencetak struk.

Terdapat beberapa jenis kertas struk yang bisa digunakan untuk mencetak mesin kasir, yaitu struk NCR (Non Carbonless Paper), kertas thermal, dan kertas HVS. Namun, yang paling sering digunakan untuk bisnis adalah kertas HVS dan kertas thermal. Keduanya cukup cepat dicetak dan tintanya tidak cepat luntur. 

Baca juga: Apa Itu GoBiz PLUS dan Manfaatnya untuk Usaha Anda?


Cara Mencetak Struk Pembayaran dengan GoKasir

struk penjualan

Tak bisa dimungkiri, kini banyak konsumen lebih menyukai pembayaran nontunai. Apalagi di tengah pandemi, pembayaran nontunai kian jadi lebih populer karena lebih banyak yang menggunakan jasa delivery.

Dalam memudahkan transaksi nontunai, Anda sebagai pemilik usaha bisa menggunakan GoKasir. Aplikasi smartphone ini dapat membantu Anda mengatur menu atau produk yang Anda jual, mencatat transaksi penjualan dengan mudah dan otomatis, mencatat pengeluaran usaha, hingga menyiapkan invoice atau struk untuk dicetak.

Nah, untuk mencetak struk yang telah disiapkan di aplikasi GoKasir, Anda cukup menghubungkan smartphone dengan GoBiz Mobile Printer via Bluetooth yang bisa Anda dapatkan di sini. Jangan lupa, sebelum mulai mencetak struk, Anda perlu menyiapkan kertas ukuran 58 mm x 50 mm yang bisa dibeli di tempat fotokopi atau marketplace.

Berikut panduan lengkap cara mencetak struk pembayaran dengan GoKasir:

  1. Unduh aplikasi GoKasir pada smartphone.
  2. Aktifkan Bluetooth pada smartphone dan sambungkan dengan printer.
  3. Masukkan PIN 0000 atau 1234, kode PIN bisa berbeda-beda sesuai dengan merek printer yang digunakan. Printer akan masuk ke daftar perangkat yang terhubung. 
  4. Bila printer sudah terhubung, buka menu GoKasir, lalu klik tombol “Lainnya” di pojok kanan atas layar, kemudian pilih “Pengaturan”. 
  5. Pastikan pengaturan printer Anda sudah aktif dengan menggeser tombol “Printer” menjadi warna ungu.
  6. Masuk kembali ke halaman GoKasir, lalu pilih item menu, klik tombol panah kanan.
  7. Pilih metode pembayaran pada daftar pesanan dan selesaikan pembayaran. Klik “Cetak Struk” jika sudah.
  8. Pembayaran berhasil, struk akan otomatis tercetak di printer.

Mau cara cetak struk pembayaran yang sama mudahnya, tetapi lebih praktis untuk usaha Anda?

Barangkali ini saat yang tepat bagi Anda untuk segera mendaftar GoBiz PLUS! GoBiz PLUS merupakan perangkat multifungsi dari Gojek yang sudah terhubung dengan sejumlah layanan Gojek lainnya, seperti GoFood dan GoMart.

Dengan GoBiz PLUS, Anda bisa menerima pembayaran baik dari kartu debit maupun kartu kredit tanpa perlu menambah mesin EDC apa pun sekaligus mencetak struk pembayaran dengan mudah, cepat, dan praktis. Tentunya untuk Anda yang memiliki bisnis, perangkat super ini bisa sangat memudahkan operasional.

Jadi, tunggu apa lagi? Kembangkan bisnis Anda dan rasakan transaksi yang lebih mudah bersama GoBiz PLUS dan GoKasir!

Apakah artikel ini bermanfaat?

Read more about:

Artikel Terkait

Pelaku Usaha Kuliner Wajib Gunakan Bahan Dasar Makanan yang Aman dan Berkualitas, Bagi yang Melanggar Ada Hukumannya!

Memastikan keamanan bahan makanan (food safety) merupakan salah satu kunci dalam meraih selengkapnya

Tips Menjadi UMKM yang Cakap Digital dan Paham Pelindungan Data Pribadi

Halo, teman-teman Mitra Usaha! Kalian tau gak sih, angka jumlah pengguna internet di selengkapnya