Diadaptasi dari hidangan khas Jepang donburi, rice bowl sekarang jadi pilihan kuliner yang banyak dilirik oleh orang-orang. Entah untuk makan pagi sebelum beraktivitas, makan siang di sela-sela kerja yang sibuk, atau untuk santap malam santai sambil menonton TV. Gaya kemas donburi yang diadaptasi inilah yang jadi daya tarik karena tidak perlu kesusahan saat akan menyantapnya.
Berbeda dari donburi yang orisinil dengan pilihan menu-menu khas Jepang, usaha rice bowl di Indonesia memodifikasi ide ini dengan menyertakan pilihan menu yang khas dan lebih cocok dengan lidah orang Indonesia. Mulai dari menu lauk yang kekinian hingga menu lauk rumahan yang sering Anda jumpai di warung-warung prasmanan di Indonesia. Dikemas apik dengan mangkuk sekali pakai.
Tips memulai usaha rice bowl
Tips paling penting untuk memulai usaha rice bowl ini tentu saja adalah memilih variasi menu lauk serta perpaduan yang pas. Jangan takut berinovasi juga dengan menu-menu lauk yang ada.
Entah itu yang bergaya western atau lauk yang benar-benar khas Indonesia. Semakin banyak pilihan akan semakin membuat orang tertarik untuk mencobanya sesuai dengan keinginan mereka.
Selain itu, Anda juga dapat menerapkan beberapa sistem pre-order untuk pesanan Anda, selain kuota produksi rice bowl yang akan Anda buat setiap harinya. Siapkan menu-menu spesial yang hanya muncul di hari-hari tertentu untuk dijadikan daya tarik sendiri.
Tidak ada salahnya juga memilih dua tau tiga menu khas saja untuk usaha rice bowl Anda ini, menu yang akan Anda masak dan racik seunik mungkin alih-alih membuat pilihan menu yang terlalu banyak.
Memulai usaha apa saja kini jadi lebih mudah karena terdapat banyak dukungan teknologi serta sistem yang dapat membantu Anda lebih efektif. Tidak terkecuali GoBiz dari Gojek, fitur teknologi yang terintegrasi dengan layanan pesan antar GoFood, inilah yang dibutuhkan para pemilik usaha untuk memulai dengan benar.
Aplikasi yang memungkinkan Anda menyediakan variasi metode pembayaran, mengaplikasikan promosi, serta melakukan pemesanan secara online. Apalagi jika Anda sedang berencana untuk memulai usaha rice bowl Anda sendiri.
Memanfaatkan GoBiz dapat memaksimalkan usaha Anda, terutama dalam mempermudah pembeli dengan cara-cara pemesanan yang efisien dan tidak merepotkan. Kini, perkara jual-beli sudah ditangani oleh sistem terbaik milik GoBiz, Anda tinggal memastikan kualitas-kualitas lainnya.
Pilihan franchise rice bowl
Alih-alih memulai usaha ini sendiri dari awal, Anda juga dapat memilih untuk membeli franchise rice bowl yang sudah lebih dulu terkenal dengan merek yang sudah banyak dikenal orang pula. Ini akan memudahkan Anda untuk tidak lagi susah payah membangun merek usaha rice bowl Anda dari nol.
Mulailah riset sederhana untuk mengetahui usaha rice bowl yang menjual merek secara franchise. Cari tahu lebih dalam mengenai popularitas merek ini, sehingga Anda nantinya tidak merasa rugi saat sudah memulai.
Beberapa merek yang melakukan franchise ini menjual dengan range harga yang terbilang cukup murah, yakni dari harga Rp9 juta hingga Rp10 juta untuk setiap paketnya.
Dalam pembelian paket franchise rice bowl ini Anda biasanya akan mendapatkan booth serta mangkuk hingga 1000 porsi, juga beberapa sarana pelengkap lainnya, termasuk bahan-bahan untuk membuat rice bowl.
Ini juga bergantung pada jenis paket franchise yang nantinya akan Anda beli dan di luar dari biaya sewa tempat. Ditambah, Anda juga harus menyiapkan setidak-tidaknya dua orang pegawai untuk operasional setiap harinya.
Kalau Anda jeli dalam mencari usaha rice bowl yang punya franchise, maka Anda bisa saja mendapatkan franchise yang tidak memungut royalty fee.
Memulai usaha ini jadi semakin mudah buat Anda lakukan dengan cara membeli franchise ini. Satu hal yang paling penting adalah selalu teliti sebelum mengambil keputusan apapun terkait usaha dengan sistem franchise ini.
Estimasi profitnya
Untuk keuntungan dari usaha rice bowl ini sendiri pun cukup menjanjikan. Dengan estimasi per porsi rice bowl yang akan dijual berkisar di harga Rp20.000,- hingga Rp35.000,-, serta target penjualan per bulannya adalah 400 bowl (100 bowl per minggu), profit yang didapat setiap bulan berkisar di angka Rp8 juta hingga Rp14 juta. Ini berarti Anda harus menjual paling tidak 15 mangkuk setiap harinya untuk mencapai estimasi profit di atas.
Jika menurunkan sedikit menjadi 10 mangkuk setiap harinya, berarti ada 280 bowl yang akan terjual setiap bulannya. Estimasi keuntungan per bulan menjadi Rp 5,6 juta hingga Rp 9,8 juta. Dengan keuntungan bersih sekitar 35% dari penghasilan tersebut, maka usaha rice bowl atau donburi Anda ini akan segera balik modal dalam kurun waktu tiga hingga enam bulan.