Hai, Mitra Usaha! Dalam mengembangkan usaha, mencatat dan mendokumentasikan transaksi harian, mingguan, hingga bulanan menjadi sangat penting untuk menentukan performa bisnis.
Anda bisa mulai menggunakan sistem pencatatan kasir online seperti GoKasir, untuk memudahkan pembuatan laporan dan pencatatan transaksi secara online atau di outlet. Jika Anda sudah download dan mengaktifkan layanan GoKasir pada aplikasi GoBiz, berarti ini saatnya bagi Anda untuk mulai mencatat transaksi!
Jangan khwatir jika Anda masih binggung dalam mencatat transaksi pengeluaran dan pemasukan di GoKasir. Kami baru saja menambahkan Panduan pencatatan transaksi pada versi terbaru GoKasir di GoBiz 3.44 untuk membantu Anda lebih memahami langkah-langkah mencatat transaksi di GoKasir dan aktif menggunakannya.
Pada GoBiz 3.44, bagi Anda yang baru mengaktifkan GoKasir atau belum memiliki pencatatan transaksi, akan disediakan serangkaian panduan untuk Mitra Usaha “latihan” melakukan pencatatan menggunakan GoKasir.
Keuntungan Panduan Pencatatan Transaksi GoKasir Bagi Mitra Usaha
1. Lebih Mudah Dipahami
Dengan tersedianya fitur Panduan pencatatan, Anda bisa memahami setiap fungsi pencatatan yang ada dengan lebih baik sehingga pencatatannya akan semakin lengkap dan akurat.
2. Panduan Pencatatan Transaksi
Panduan Pencatatan Transaksi akan muncul setelah Anda menyalin menu GoFood atau membuat menu GoKasir pada proses Aktivasi GoKasir. Atau bisa juga ketika Mitra Usaha belum pernah melakukan pencatatan transaksi sama sekali.
Alur Panduan Pencatatan Transaksi
Informasi Penting!
Setelah menyelesaikan pencatatan pesanan mengikuti panduan yang ada, jika tidak dibutuhkan Mitra Usaha bisa membatalkan/menghapus transaksi yang sudah berhasil dicatat agar laporan transaksinya tetap “bersih”.
Tata cara melakukan pembatalan transaksi dapat dicek di sini.
Pertanyaan yang Sering Diajukan
1. Apa yang harus saya lakukan untuk bisa belajar catat transaksi GoKasir dengan fitur ini?
Mitra Usaha yang baru mengaktifkan GoKasir, telah menggunakan versi GoBiz 3.44 dan belum pernah membuat transaksi GoKasir akan langsung diarahkan untuk belajar menginput transaksi GoKasir melalui fitur ini.
2. Apakah transaksi yang saya input tercatat di GoKasir?
Ya, transaksi akan tercatat di GoKasir. Jika Mitra Usaha ingin membatalkan transaksi tersebut, dapat menggunakan fitur pembatalan transaksi.