GoBiz logo Daftar Login

Pusat Pengetahuan

Takut Omzet Turun? Simak 9 Cara Meningkatkan Penjualan di GoFood!

Cara meningkatkan penjualan di GoFood penting Anda ketahui jika ingin tingkatkan omzet. Omzet adalah total uang yang Anda peroleh dari penjualan barang dagangan tertentu selama suatu masa jual, atau lebih kita kenal dengan laba kotor.

Jika omzet turun, hal ini tidak hanya mengganggu operasional perusahaan secara keseluruhan, namun juga dapat mengancam keberlanjutan usaha itu sendiri. Tidak mau omzet usaha Anda turun, kan? Yuk, simak sembilan cara meningkatkan penjualan di GoFood berikut ini!


9 Cara Meningkatkan Penjualan di GoFood

1. Gunakan Nama Toko yang Jelas dan Menarik

cara meningkatkan penjualan di gofood

Sebagian besar konsumen biasanya akan mengetikkan nama menu yang dicari, jadi Anda sebaiknya mencantumkan nama toko yang jelas dan menarik sesuai dengan nama makanan yang Anda jual. Misalnya, jika Anda menjual soto, Anda bisa menamakan toko Anda “Soto Cetar”, “Soto Enak”, “Soto Betawi”, dan sebagainya. 

Berbeda dari brand yang sudah besar dan terkenal, usaha berskala kecil perlu menggunakan nama toko yang tepat agar mudah konsumen cari. Jadi, pilihlah nama toko yang relevan dengan apa yang Anda jual, ya.

Baca juga: Jangkau Lebih Banyak Pelanggan dengan Buat Iklan GoFood Top Banner, yuk!


2. Atur Lokasi Toko Agar Pas dengan Map

Meskipun sederhana, kesesuaian lokasi toko dengan map termasuk cara meningkatkan penjualan di GoFood. Tak sedikit Mitra Driver yang urung datang ke lokasi jualan Anda karena lokasi toko yang tidak pas dengan map

Menambahkan tempat yang belum tercantum di Google Maps sangat mudah, kok. Cukup gunakan ponsel untuk buka aplikasi Google Maps, kemudian ketuk kontribusi, dan tambahkan tempat.


3. Pasang Harga yang Kompetitif Sesuai Target Pasar

Harga selalu menjadi salah satu pertimbangan terbesar konsumen dalam memilih suatu jasa atau produk. Jadi, Anda sebaiknya pasang harga yang kompetitif sesuai target pasar.

Misalnya, jika Anda menjual aneka minuman es, Anda bisa pasang harga Rp1.000 lebih murah dari pesaing. Saat Anda menjual sesuatu yang sama persis dengan pesaing, menawarkan harga yang bahkan hanya Rp1.000 lebih murah cukup berpengaruh terhadap penjualan, lho.

Sebagai alternatif, Anda juga bisa menetapkan harga yang sama dengan pesaing, namun memberikan nilai lebih. Misalnya dengan memberikan promo gratis satu menu setiap 10 kali pembelian.


4. Berikan Foto Makanan yang Sesuai dan Deskripsi Jelas

Anda pasti pernah membeli sesuatu hanya karena fotonya bagus, kan? Visual memang cara paling mudah untuk menarik perhatian seseorang, termasuk dalam penjualan. Tidak perlu pakai kamera khusus, kok, smartphone saja cukup. Pastikan saja angle dan pencahayaan foto makanan Anda bagus, dilengkapi deskripsi yang jelas dan menarik.

Baca juga: 5 Rekomendasi Bisnis Franchise Murah yang Laku di 2022


5. Urutkan Menu Agar Menarik

Mengurutkan menu berdasarkan jenisnya bisa membuat jualan Anda lebih menarik. Cara paling sederhana mengurutkan menu adalah dengan memasukkannya dalam dua kategori, yaitu makanan dan minuman.

Anda juga bisa mengurutkan menu berdasarkan jenis yang lebih spesifik, misalnya menu appetizer, noodles, rice, meat, seafood, dan sebagainya. Semakin rapi menu yang Anda buat, semakin mudah bagi pelanggan untuk memutuskan menu apa yang ingin dipesan, sehingga akhirnya meningkatkan penjualan.


6. Update Jam Operasional Bisnis

Jam operasional bisnis bisa Anda atur sesuai target pasar, misalnya sebelum jam delapan pagi untuk mahasiswa atau jam dua belas siang untuk pekerja kantoran. Selain itu, ada momen-momen yang membuat Anda perlu update jam operasional bisnis. Misalnya selama Ramadan, jam operasional bisa dimulai dari jam tiga pagi untuk menjangkau mereka yang ingin beli menu sahur.

Baca juga: Sediakan 6 Metode Pembayaran yang Digemari Konsumen ini Agar Jualan Laris


7. Jaga Kualitas Toko 

cara meningkatkan penjualan di gofood

Saat brand Anda belum punya nama, penting untuk menjaga kualitas toko agar pelanggan loyal. Penjualan di GoFood, khususnya, sangat butuh pemberian bintang dari pelanggan agar calon pelanggan yang lain tertarik membeli. Untuk menjaga bintang GoFood yang baik, berarti Anda harus terus menjaga kualitas produk dan layanan. 


8. Ikuti program promo dari GoFood

Anda juga bisa, lho, meningkatkan penjualan dengan memberikan promo GoFood untuk pelanggan. Promo bisa jadi cara meningkatkan penjualan di Gofood secara menarik bagi Anda yang ingin datangkan pelanggan baru dan memanjakan pelanggan lama. Anda bisa buat promo di GoFood sendiri atau pilih langsung promo GoFood & GoPay yang sesuai dengan kebutuhan usaha Anda.


9. Join KOMPAG 

KOMPAG adalah wadah komunitas yang didirikan oleh Gojek sebagai bentuk dukungan bagi para pelaku UMKM. Di sini, para partner GoFood bisa belajar bersama dan berbagi cara mengembangkan bisnis kuliner, khususnya di GoFood. 

Sebagai mitra usaha GoFood, komunitas ini bisa Anda manfaatkan untuk berbagi tips dan trik sukses menjalankan usaha kuliner. Ada banyak acara yang diadakan KOMPAG, seperti Live Streaming Ngobrol Pintar Bareng GoFood (NGOPI) secara mingguan, Temu KOMPAG Akbar setiap tiga bulan sekali, dan Temu KOMPAG Regional atau Kelas KOMPAG setiap dua bulan sekali.


Itulah informasi cara meningkatkan penjualan di GoFood. Yuk, daftarkan usaha Anda di GoFood untuk tingkatkan omzet penjualan dengan cara jualan makanan online. Anda bisa juga menawarkan promo khusus bagi pelanggan yang membayar pakai GoPay. Memberikan promo seperti ini bisa jadi daya tarik tersendiri sehingga akan ada lebih banyak pelanggan yang beli produk Anda. Semoga bermanfaat!

Apakah artikel ini bermanfaat?

Read more about:

Artikel Terkait

Pelaku Usaha Kuliner Wajib Gunakan Bahan Dasar Makanan yang Aman dan Berkualitas, Bagi yang Melanggar Ada Hukumannya!

Memastikan keamanan bahan makanan (food safety) merupakan salah satu kunci dalam meraih selengkapnya

Tips Menjadi UMKM yang Cakap Digital dan Paham Pelindungan Data Pribadi

Halo, teman-teman Mitra Usaha! Kalian tau gak sih, angka jumlah pengguna internet di selengkapnya